Di mode s (Berkelanjutan), kamera mengambil foto berkelanjutan sementara tombol pelepas rana ditekan ke bawah penuh.

  1. Tekan tombol s (E).

    Tombol s (E)

  2. Pilih s (Berkelanjutan).

    Sorot s (Berkelanjutan) dan tekan J.

  3. Fokus.

    Bingkai bidikan dan fokus.

  4. Mengambil foto.

    Kamera akan mengambil foto sementara tombol pelepas rana ditekan ke bawah penuh.

Penyangga Memori

Kamera dilengkapi dengan penyangga memori guna penyimpanan sementara, mengijinkan pemotretan berlanjut sementara foto disimpan ke kartu memori. Hingga 100 foto dapat diambil berturut-turut (pengecualian adalah jika kecepatan rana 4 detik atau lebih lambat dipilih di mode S atau M, saat tidak ada batasan pada jumlah bidikan yang dapat diambil dalam burst tunggal). Jika baterai habis sementara gambar masih dalam penyangga, pelepas rana akan dinonaktifkan dan gambarnya ditransfer ke kartu memori.

Kecepatan Frame

Untuk informasi tentang jumlah foto yang dapat diambil di mode pelepas berkelanjutan, simak “Spesifikasi” (0 Spesifikasi). Kecepatan bingkai dapat menurun saat penyangga memori penuh atau baterai lemah.

Lampu Kilat Terpasang

Mode pelepas berkelanjutan tidak dapat digunakan dengan lampu kilat terpasang; putar kenop mode ke j (0 Mode “Bidik-dan-Potret” (i dan j)) atau matikan lampu kilat (0 Menggunakan Lampu Kilat Terpasang).

Ukuran Penyangga

Perkiraan jumlah gambar yang dapat disimpan dalam penyangga memori pada pengaturan sekarang ditunjukkan di tampilan penghitung-bidikan di jendela bidik sementara tombol pelepas rana ditekan.