Gunakan tombol X dan W untuk beralih antara playback bingkai penuh dan gambar mini.

Playback bingkai-penuh

X 

 W

Playback gambar kecil

X 

 W

X 

 W

Playback Bingkai-Penuh

Tekan tombol K untuk meninjau gambar terbaru sepenuh bingkai di layar. Gambar tambahan dapat ditampilkan dengan menekan 4 atau 2; untuk menampilkan informasi tambahan pada foto sekarang, tekan 1 atau 3 atau ketuk tombol DISP (0 Informasi Foto).

Playback Gambar Kecil

Untuk melihat sejumlah gambar, ketuk tombol W saat gambar ditampilkan dalam bingkai penuh. Jumlah gambar ditampilkan meningkat dari 4 ke 9 hingga 72 setiap kali Anda mengetuk tombol W dan menurun setiap kali Anda mengetuk tombol X. Gunakan selektor-multi untuk menyorot gambar.

Kontrol Sentuh

Kontrol sentuh dapat digunakan saat gambar ditampilkan di monitor (0 Playback).

Rotasi Tinggi

Untuk menampilkan foto “tinggi” (orientasi potret) dalam orientasi tegak, pilih Hidup bagi Rotasi tinggi di menu playback.

Tinjauan Gambar

Saat Hidup dipilih bagi Tinjauan gambar di menu playback, foto secara otomatis ditampilkan setelah pemotretan (karena kamera sudah ada dalam orientasi yang benar, gambar tidak diputar secara otomatis selama tinjauan gambar). Apabila Hidup (hanya monitor) dipilih, foto tidak akan ditampilkan di jendela bidik. Di mode pelepas berkelanjutan, tampilan memulai saat pemotretan berakhir, dengan foto pertama dalam rangkaian sekarang ditampilkan.