Gunakan opsi Ubah ukuran di menu kamera tab N untuk membuat salinan kecil dari foto terpilih.

  1. Memilih Ubah ukuran.

    Sorot Ubah ukuran di tab N dan tekan 2.

  2. Memilih ukuran.

    Sorot Pilih ukuran dan tekan 2.

    Sorot ukuran yang diinginkan dan tekan J.

  3. Memilih gambar.

    Sorot Pilih gambar dan tekan 2.

    Sorot gambar dan ketuk W untuk memilih atau batal pilih (untuk melihat gambar tersorot di layar penuh, sentuh dan tahan tombol X). Gambar terpilih ditandai oleh ikon 8. Tekan J saat pemilihan selesai. Catat bahwa foto yang diambil pada pengaturan area gambar 1 : 1 (16×16) atau 16 : 9 (24×14) tidak dapat diubah ukurannya.

  4. Menyimpan salinan ubah ukuran.

    Dialog konfirmasi akan ditampilkan. Sorot Ya dan tekan J untuk menyimpan salinan ubah ukuran.

Meninjau Salinan Ubah Ukuran

Tergantung pada dimensi salinan yang diubah ukurannya, zoom playback mungkin tidak tersedia saat salinan yang diubah ukuran ditampilkan.