Mengambil gambar dengan satu atau beberapa unit lampu kilat jarak jauh menggunakan kontrol lampu kilat nirkabel (Pencahayaan Nirkabel Canggih, atau AWL). Untuk informasi cara menggunakan unit lampu kilat yang dipasang pada dudukan aksesori kamera, lihat “Menggunakan Lampu Kilat yang Terpasang pada Kamera” (0Menggunakan Lampu Kilat yang Terpasang pada Kamera).
Di seluruh bab ini, operasi yang melibatkan aksesori yang tersambung ke kamera ditandai dengan C, operasi yang melibatkan unit lampu kilat jarak jauh dengan f. Untuk informasi selengkapnya tentang cara menggunakan unit lampu kilat jarak jauh (f), baca dokumentasi tersedia dengan unit lampu kilat.