Opsi bahasa di menu persiapan secara otomatis disorot saat pertama kali menu ditampilkan. Pilih bahasa dan atur jam kamera.

  1. Hidupkan kamera.

    Switch daya

  2. Memilih Bahasa (Language) di menu persiapan.

    Tekan tombol G guna menampilkan menu kamera, lalu sorot Bahasa (Language) di menu persiapan dan tekan 2. Untuk informasi tentang penggunaan menu, lihat "Menggunakan Menu Kamera" (0 Menggunakan Menu Kamera).

    Tombol G

  3. Memilih bahasa.

    Tekan 1 atau 3 untuk menyorot bahasa yang diinginkan dan tekan J.

  4. Memilih Zona waktu dan tanggal.

    Pilih Zona waktu dan tanggal dan tekan 2.

  5. Atur zona waktu.

    Pilih Zona waktu dan tekan 2. Tekan 4 atau 2 untuk menyorot zona waktu setempat (area UTC menunjukkan perbedaan antara zona waktu terpilih dan Waktu Universal Terkoordinasi, atau UTC, dalam jam) dan tekan J.

  6. Menghidupkan atau mematikan daylight saving time.

    Pilih Daylight saving time dan tekan 2. Default daylight saving time adalah mati; jika daylight saving time sedang aktif di zona waktu setempat, tekan 1 untuk menyorot Hidup dan tekan J.

  7. Atur tanggal dan waktu.

    Pilih Tanggal dan waktu dan tekan 2. Tekan 4 atau 2 untuk memilih item, 1 atau 3 untuk merubah. Tekan J saat jam diatur ke tanggal dan waktu sekarang (catat bahwa kamera menggunakan waktu 24-jam).

  8. Atur format tanggal.

    Pilih Format tanggal dan tekan 2. Tekan 1 atau 3 untuk memilih urutan bagaimana tahun, bulan, dan hari akan ditampilkan dan tekan J.

  9. Keluar ke mode pemotretan.

    Tekan tombol pelepas rana setengah untuk keluar ke mode pemotretan.

Menyambungkan ke Perangkat Pintar dengan SnapBridge

Instal app SnapBridge ke perangkat pintar Anda untuk mendownload gambar dari kamera atau mengendalikan kamera dari jauh. Untuk informasi selengkapnya, simak SnapBridge Petunjuk Sambungan (bagi Kamera D-SLR) disertakan.