Pilih panjang burst yang direkam dari ujung penyangga memori saat tombol pelepas rana ditekan sepenuhnya dan panjang maksimum burst yang direkam selama tombol pelepas rana ditekan penuh dalam mode pengambilan bingkai kecepatan tinggi.

1

Pori penyangga yang direkam ke kartu memori pada pelepasan ([Prapelepasan secara trs‑mnrs])

2

Gambar yang diambil setelah pelepasan ([Pascapelepasan secara trs‑mnrs])

3

Terus-menerus kecepatan tinggi lengkap

Opsi

Deskripsi

[Prapelepasan secara trs‑mnrs]

Jika opsi selain [Tidak ada] dipilih, kamera akan menyangga bingkai sementara tombol pelepas rana ditekan setengah, tetapi hanya bingkai yang ditambahkan ke penyangga di n detik final, n adalah nilai yang dipilih untuk [Prapelepasan secara trs-mnrs], akan direkam ke kartu memori ketika tombol pelepas rana ditekan penuh (“Tangkapan Awal Pelepasan”).

  • Jika interval antara tombol pelepas rana ditekan setengah dan sedang ditekan penuh lebih singkat daripada waktu yang dipilih, hanya bingkai yang disimpan ke penyangga sementara tombol ditekan setengah yang akan direkam.

[Pascapelepasan secara trs‑mnrs]

Pilih durasi maksimum waktu kamera akan melanjutkan mengambil gambar setelah tombol pelepas rana ditekan penuh: [1 d], [2 d], [3 d], atau [Maks.]. Pemotretan dapat berlanjut hingga sekitar 4 d jika [Maks.] dipilih.

Ikon Y muncul di tampilan pemotretan jika opsi selain [Tidak ada] dipilih untuk [Prapelepasan secara trs-mnrs]. Sementara tombol pelepas rana ditekan setengah, titik hijau (I) akan muncul di ikon untuk menunjukkan bahwa proses penyangga sedang berlangsung.

  • Jika tombol pelepas rana ditekan setengah selama lebih dari 30 detik, C akan muncul di ikon dan Tangkapan Awal Pelepasan akan dibatalkan. Tangkapan Awal Pelepasan dapat dilanjutkan dengan mengangkat jari Anda dari tombol pelepas rana lalu menekannya setengah kembali.

A Pengaturan Kustom: Pengaturan Penghalusan Kamera

a: Fokus

b: Pengukuran/Pencahayaan

c: Pewaktu/Kunci AE

d: Pemotretan/Tampilan

e: Bracketing/Lampu Kilat

f: Kontrol

g: Film