Mencipta salinan JPEG dari foto NEF (RAW). Apabila Anda menampilkan menu ubah dengan menekan tombol G, Anda dapat gunakan opsi ini untuk menyalin beberapa gambar.

  1. Memilih Pemrosesan NEF (RAW).

    Sorot Pemrosesan NEF (RAW) di menu ubah dan tekan 2.

  2. Memilih tujuan.

    Apabila dua kartu memori dimasukkan, Anda dapat memilih tujuan bagi salinan JPEG dengan menyorot Pilih tujuan dan menekan 2 (jika hanya satu kartu memori dimasukkan, lanjutkan ke Langkah 3).

    Sorot slot kartu dan tekan J saat diminta.

  3. Memilih bagaimana gambar dipilih.

    Pilih dari opsi berikut ini:

    • Pilih gambar: Pilih satu gambar atau lebih secara manual (lanjutkan ke Langkah 5).
    • Pilih tanggal: Cipta salinan JPEG dari semua gambar NEF (RAW) terambil pada tanggal terpilih (lanjutkan ke Langkah 4).
    • Pilih semua gambar: Cipta salinan JPEG dari semua gambar NEF (RAW) pada kartu memori (lanjutkan ke Langkah 4).

  4. Pilih slot sumber.

    Apabila dua kartu memori dimasukkan, Anda akan diminta untuk memilih slot dengan kartu berisi gambar NEF (RAW). Sorot slot yang diinginkan dan tekan 2. Apabila Anda memilih Pilih semua gambar di Langkah 3, lanjutkan ke Langkah 6.

  5. Pilih foto.

    Apabila Anda memilih Pilih gambar di Langkah 3, dialog pemilihan gambar akan ditampilkan yang mencantumkan hanya gambar NEF (RAW) tercipta dengan kamera ini. Sorot gambar menggunakan selektor-multi dan tekan bagian tengah selektor-multi untuk memilih atau batal pilih; gambar terpilih ditandai oleh ikon L. Untuk meninjau gambar tersorot sepenuh layar, tekan dan tahan tombol X. Tekan J untuk melanjutkan ke Langkah 6 saat pilihan Anda selesai.

    Apabila Anda memilih Pilih tanggal di Langkah 3, sebuah daftar tanggal akan ditampilkan. Sorot tanggal menggunakan selektor-multi dan tekan 2 untuk memilih atau batal pilih. Tekan J untuk memilih seluruh gambar NEF (RAW) terambil pada tanggal terpilih dan lanjutkan ke Langkah 6.

  6. Memilih pengaturan bagi salinan JPEG.

    Setel pengaturan tercantum di bawah, atau pilih Asli untuk menggunakan pengaturan yang aktif saat foto diambil (pengaturan asli dicantumkan di bawah pratinjau). Catat bahwa keseimbangan putih dan vignette control tidak tersedia bersama pencahayaan-multi atau gambar tercipta dengan penumpangan gambar dan bahwa kompensasi pencahayaan hanya dapat diatur ke nilai antara –2 dan +2 EV.

    1 Kualitas gambar
    2 Ukuran gambar
    3 Keseimbangan putih
    4 Kompensasi pencahayaan
    5 Atur Picture Control

    6 RN ISO Tinggi
    7 Spasi warna
    8 Vignette control
    9 Active D-Lighting
  7. Menyalin fotonya.

    Sorot EXE dan tekan J untuk mencipta salinan JPEG dari foto terpilih (jika beberapa foto dipilih, dialog konfirmasi akan ditampilkan; sorot Ya dan tekan J untuk mencipta salinan JPEG dari foto terpilih). Untuk keluar tanpa menyalin foto, tekan tombol G.