Meragamkan pencahayaan, tingkatan lampu kilat, Active D-Lighting (ADL), atau keseimbangan putih sedikit pada setiap bidikan, "membracket" nilai sekarang. Bracketing dapat digunakan dalam situasi di mana sulit untuk memperoleh pengaturan yang tepat dan tidak ada waktu untuk memeriksa hasil dan menyetel pengaturan di setiap bidikan, atau untuk bereksperimen dengan pengaturan berbeda bagi subjek yang sama. Opsi berikut ini tersedia:

  • Set bracketing otomatis: Memilih pengaturan atau pengaturan yang dibraket saat bracketing otomatis aktif. Pilih Bracketing AE & lampu kilat guna melakukan baik bracketing pencahayaan maupun tingkatan lampu kilat, AE bracketing guna membraket pencahayaan saja, Bracketing lampu kilat untuk melakukan bracketing tingkatan lampu kilat saja, WB bracketing untuk melakukan bracketing keseimbangan putih, atau ADL bracketing untuk melakukan bracketing menggunakan Active D-Lighting.
  • Jumlah bidikan: Pilih jumlah bidikan di urutan bracketing.
  • Kenaikan: Pilih jumlah dari perbedaan pengaturan terpilih dengan setiap bidikan (ADL bracketing dikecualikan).
  • Jumlah: Pilih bagaimana Active D-Lighting bervariasi dengan setiap bidikan (ADL bracketing saja).

Bracketing Pencahayaan dan Lampu Kilat

Meragamkan pencahayaan dan/atau tingkatan lampu kilat atas serangkaian foto.

Pencahayaan dirubah sebesar: 0 EV

Pencahayaan dirubah sebesar: -1 EV

Pencahayaan dirubah sebesar: +1 EV

  1. Pilih jenis bracketing.

    Pilih opsi bagi Set bracketing otomatis. Pilih Bracketing AE & lampu kilat untuk memvariasi baik pencahayaan maupun tingkatan lampu kilat, AE bracketing untuk memvariasi pencahayaan saja, atau Bracketing lampu kilat untuk memvariasi tingkatan lampu kilat saja. Catat bahwa bracketing lampu kilat tersedia di i-TTL dan, di mana didukung, mode kontrol lampu kilat (qA) bukaan otomatis saja (0 Sistem Pencahayaan Kreatif Nikon).

  2. Pilih jumlah bidikan.

    Sorot Jumlah bidikan dan tekan 4 atau 2 untuk memilih jumlah bidikan dalam urutan bracketing.

    Pada pengaturan selain daripada 0F, ikon bracketing akan muncul di layar.

  3. Pilih kenaikan bracketing.

    Sorot Kenaikan dan tekan 4 atau 2 untuk memilih kenaikan bracketing. Pada pengaturan default, besar kenaikan dapat dipilih dari 0,3 (1/3), 0,7 (2/3), 1, 2, dan 3 EV. Program bracketing dengan kenaikan 0,3 (1/3) EV tercantum di bawah.

    “Jumlah bidikan” Indikator bracketing Jml bidikan Urutan bracketing (EV)
    0F 0 0
    +3F 3 0/+0,3/+0,7
    −3F 3 0/-0,7/-0,3
    +2F 2 0/+0,3
    −2F 2 0/-0,3
    3F 3 0/-0,3/+0,3
    5F 5 0/–0,7/–0,3/+0,3/+0,7
    7F 7 0/–1,0/–0,7/–0,3/+0,3/+0,7/+1,0
    9F 9 0/–1,3/–1,0/–0,7/–0,3/+0,3/+0,7/+1,0/+1,3

    Catat bahwa bagi kenaikan pencahayaan 2 EV atau lebih tinggi, jumlah bidikan maksimal adalah 5; jika nilai lebih tinggi dipilih di Langkah 2, jumlah bidikan akan secara otomatis diatur ke 5.

  4. Bingkai foto, fokus, dan potret.

    Kamera akan memvariasi pencahayaan dan/atau tingkatan lampu kilat satu per satu menurut program bracketing terpilih; nilai yang diubah bagi kecepatan rana dan bukaan ditampilkan di layar. Perubahan pada pencahayaan ditambahkan ke yang dibuat dengan kompensasi pencahayaan.

    Selama bracketing aktif, layar menunjukkan ikon bracketing, indikator kemajuan bracketing, dan jumlah sisa bidikan dalam urutan bracketing. Setelah setiap bidikan, segmen akan menghilang dari indikator dan jumlah sisa bidikan akan dikurangi satu.

    Nomor bidikan: 3; kenaikan: 0,7

    Tampil setelah bidikan pertama

Membatalkan Bracketing

Untuk batalkan bracketing, pilih 0F bagi Jumlah bidikan.

Bracketing Pencahayaan dan Lampu Kilat

Di mode pelepas berkelanjutan, pemotretan akan menjeda setelah jumlah bidikan yang ditentukan dalam program bracketing telah diambil. Pemotretan akan berlanjut kali berikut tombol pelepas rana ditekan.

Apabila kartu memori mengisi sebelum semua bidikan dalam urutan terambil, pemotretan dapat dilanjutkan dari bidikan berikut dalam urutannya setelah kartu memori diganti atau bidikan dihapus guna meluangkan ruang pada kartu memori. Apabila kamera dimatikan sebelum semua bidikan dalam urutan terambil, bracketing akan berlanjut dari bidikan berikut dalam urutannya saat kamera dihidupkan.

Bracketing Pencahayaan

Kamera ini merubah pencahayaan dengan memvariasi kecepatan rana dan bukaan (mode P), bukaan (mode S), atau kecepatan rana (mode A dan M). Apabila Hidup dipilih bagi Pengaturan sensitivitas ISO > Kontrol sensitivitas ISO oto. di mode P, S, dan A, kamera akan secara otomatis meragamkan sensitivitas ISO demi pencahayaan optimal saat batas dari sistem pencahayaan kamera dilampaui; di mode M, kamera akan lebih dulu menggunakan kontrol sensitivitas ISO oto. untuk membawa pencahayaan sedekat mungkin ke tingkat optimal dan lalu membracket pencahayaan ini dengan meragamkan kecepatan rana. Pengaturan kustom e6 (Bracketing oto. (mode M)) dapat digunakan untuk merubah cara kamera membuat bracketing pencahayaan dan lampu kilat di mode M: dengan meragamkan tingkatan lampu kilat bersamaan dengan kecepatan rana dan/atau bukaan, atau dengan meragamkan tingkatan lampu kilat saja.

Bracketing Keseimbangan Putih

Kamera mencipta sejumlah salinan dari setiap foto, masing-masing dengan keseimbangan putih berbeda.

  1. Pilih WB bracketing.

    Pilih WB bracketing bagi Set bracketing otomatis.

  2. Pilih jumlah bidikan.

    Sorot Jumlah bidikan dan tekan 4 atau 2 untuk memilih jumlah bidikan di urutan bracketing.

    Pada pengaturan selain daripada 0F, ikon bracketing akan muncul di layar.

  3. Pilih kenaikan bracketing.

    Sorot Kenaikan dan tekan 4 atau 2 untuk memilih kenaikan bracketing. Masing-masing kenaikan kira-kira setara 5 mired. Pilih dari kenaikan 1 (5 mired), 2 (10 mired), atau 3 (15 mired). Nilai B lebih tinggi berhubungan dengan naiknya kadar biru, nilai A lebih tinggi dengan naiknya kadar amber. Program bracketing dengan kenaikan 1 tercantum di bawah ini.

    “Jumlah bidikan” Indikator bracketing Jml bidikan Kenaikan Urutan bracketing
    0F 0 1 0
    B3F 3 1B 0/B1/B2
    A3F 3 1A 0/A2/A1
    B2F 2 1B 0/B1
    A2F 2 1A 0/A1
    3F 3 1A, 1B 0/A1/B1
    5F 5 0/A2/A1/B1/B2
    7F 7 0/A3/A2/A1/B1/B2/B3
    9F 9 0/A4/A3/A2/A1/B1/B2/B3/B4
  4. Bingkai foto, fokus, dan potret.

    Masing-masing bidikan akan diproses untuk mencipta jumlah salinan yang ditentukan di program bracketing, dan setiap salinan akan memiliki keseimbangan putih berbeda. Perubahan ke keseimbangan putih ditambahkan ke penyesuaian keseimbangan putih yang dibuat dengan penghalusan keseimbangan putih.

    Jika jumlah bidikan dalam program bracketing lebih besar daripada jumlah sisa bidikan, pelepas rana akan dinonaktifkan. Pemotretan dapat dimulai saat kartu memori baru dimasukkan.

Membatalkan Bracketing

Untuk batalkan bracketing, pilih 0F bagi Jumlah bidikan.

Bracketing Keseimbangan Putih

Bracketing keseimbangan putih tidak tersedia pada kualitas gambar NEF (RAW). Pemilihan opsi NEF (RAW) atau NEF (RAW) + JPEG membatalkan bracketing keseimbangan putih.

Bracketing keseimbangan putih hanya mempengaruhi suhu warna (sumbu amber biru di tampilan penghalusan keseimbangan putih, ). Tiada penyesuaian dibuat pada sumbu hijau-magenta.

Di mode pewaktu otomatis, jumlah salinan yang disebutkan di program bracketing akan tercipta setiap kali rana dilepas, terlepas dari opsi terpilih bagi Pengaturan Kustom c2 (Pewaktu otomatis) > Jumlah bidikan.

Apabila kamera dimatikan selama lampu akses kartu memori bersinar, kamera akan mati hanya setelah semua foto dalam urutan telah direkam.

ADL Bracketing

Kamera meragamkan Active D-Lighting atas serangkaian pencahayaan.

  1. Pilih ADL bracketing.

    Pilih ADL bracketing bagi Set bracketing otomatis.

  2. Pilih jumlah bidikan.

    Sorot Jumlah bidikan dan tekan 4 atau 2 untuk memilih jumlah bidikan di urutan bracketing. Pilih dua bidikan untuk mengambil satu foto dengan Active D-Lighting mati dan lainnya pada nilai terpilih di Langkah 3. Pilih tiga hingga lima bidikan untuk mengambil serangkaian foto dengan Active D-Lighting diatur ke Mati, Rendah, dan Normal (tiga bidikan), Mati, Rendah, Normal, dan Tinggi (empat bidikan), atau Mati, Rendah, Normal, Tinggi, dan Sangat tinggi (lima bidikan). Jika anda memilih lebih dari dua bidikan, lanjutkan ke Langkah 4.

    Pada pengaturan selain daripada 0F, ikon bracketing akan muncul di layar.

  3. Pilih nilai bagi Active D-Lighting.

    Sorot Jumlah dan tekan 4 atau 2 untuk memilih opsi. Pengaturan terpilih diterapkan saat 2F dipilih bagi Jumlah bidikan.

    Jumlah Urutan bracketing
    OFF L Mati/Rendah
    OFF N Mati/Normal
    OFF H Mati/Tinggi
    OFF H+ Mati/Sangat tinggi
    OFF AUTO Mati/Otomatis
  4. Bingkai foto, fokus, dan potret.

    Kamera akan meragamkan Active D-Lighting bidikan-demi-bidikan menurut program bracketing terpilih.

    Selama bracketing aktif, layar menampilkan ikon ADL bracketing dan jumlah sisa bidikan dalam urutan bracketing. Setelah setiap bidikan, jumlah sisa bidikan akan dikurangi satu.

Membatalkan Bracketing

Untuk batalkan bracketing, pilih 0F bagi Jumlah bidikan.

ADL Bracketing

Di mode pelepas berkelanjutan, pemotretan akan menjeda setelah jumlah bidikan yang ditentukan dalam program bracketing telah diambil. Pemotretan akan berlanjut kali berikut tombol pelepas rana ditekan.

Apabila kartu memori mengisi sebelum semua bidikan dalam urutan terambil, pemotretan dapat dilanjutkan dari bidikan berikut dalam urutannya setelah kartu memori diganti atau bidikan dihapus guna meluangkan ruang pada kartu memori. Apabila kamera dimatikan sebelum semua bidikan dalam urutan terambil, bracketing akan berlanjut dari bidikan berikut dalam urutannya saat kamera dihidupkan.